Domain Name System (DNS)
Selamat datang sahabat setia mediatech-support, dalam artikel kali ini saya akan membahas tentang Domain Name System (DNS), apa itu DNS ? sebelum membahas lebih jauh mengenai DNS ini ada baiknya kita juga harus memahami apa itu DNS. DNS sendiri pada dasarnya merupakan kependekan dari Domain Name System. dari kepanjangan DNS itu sendiri.
Dalam teknologi informasi dan komunikasi, terutama teknologi internet, kita pasti sudah sering mendengar istilah DNS, DNS merupakan istilah yang sering muncul, terutama ketika kita sering membuka dan masuk ke dalam situs yang terdapat di dalam dunia internet. dibawah ini merupakan pengertian dari DNS
Domain Name System (DNS) adalah suatu sistem yang memungkinkan nama suatu host pada jaringan komputer atau internet di translasikan menjadi IP address. dalam pemberian nama, DNS menggunakan arsitektur hierarki :
#Root level domain : merupakan tingkat teratas yang ditampilkan sebagai tanda titik (.)
#Top level domain : kode kategori organisasi atau negara, misalnya :
- .com : dipakai oleh perusahaan
- .edu : dipakai oleh perguruan tinggi
- .gov : dipakai oleh badan pemerintahan.
- dll.
- .id : untuk indonesia
- .au : untuk australia
- dll.
#Second level domain : merupakan nama untuk organisasi atau perusahaan, misalnya :
- microsoft.com
- yahoo.com
- google.com
- dll
Setelah mengetahui dan memahami secara singkat mengenai apa itu DNS ? atau Domain Name System, sekarang mediatech-support akan melanjutkan menuju fungsi dari DNS pada jaringan komputer. dibawah ini beberapa fungsi dari DNS :
- Menyediakan Alamat IP untuk masing masing host
Setiap host yang terhubung dalam satu koneksi jaringan intenet. Host adalah sebuah tempat para pengembang website, dimana setiap website internet menggunakan host agar dapat diakses oleh semua pengguna host yang terhubung pada internet. - Mempermudah komputer dalam mengidentifikasi alamat website kita
Dengan menggunakan DNS, secara otomatis komputer bisa mengidentifikasi IP Address dari sebuah website. - Melakukan pencarian sebuah alamat host
DNS berfungsi untuk mencari lokasi dan alamat dari host yang kita ketikkan pada web browser ataupun situs yang akan kita kunjungi. - Mengidentifikasi komputer sebagai pusat dalam suatu jaringan
Setiap komputer yang sudah terhubung kedalam jaringan, terutama jaringan internet juga akan memiliki sebuah alamat tersendiri. yaitu alamat IP atau sering disebut juga IP address. dengan adanya layanan DNS ini maka jaringan internet dapat mengidentifikasi komputer yang ada yang sudah terhubung kedalam jaringan internet.